PW Mushida Sulut Siap Maksimalkan Peran Sebagai Daiyah

15 Februari 2021

Oleh : Arsyis Musyahadah

mushida
PW Muslimat Hidayatullah Sulawesi Utara mengadakan Musyawarah Wilayah di Tasik Ria Resort Manado pada Sabtu, 13 Februari 2021/01 Rajab 1442 H. Acara tersebut dihadiri oleh Kepada TK/RA Yaa Bunayya, PW Mushida Sulawesi Utara, serta PD (Pengurus Daerah) Mushida se-Sulawesi Utara. Muswil Mushida Sulawesi Utara resmi dibuka oleh Ketua DPW Hidayatulah Sulawesi Utara, Samsul Arifin. S.Sos.
Saat menyampaikan sambutannya, beliau mengungkapkan bahwa kepemimpinan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan, bukan semata meniti karier jenjang struktural.
Di antara rangakaian acara dalam kegiatan ini ialah pengukuhan Majelis Murobbiyah dan Pengurus Wilayah Sulawesi Utara. Diputuskan dan ditetapkan, Sulfi Badarab sebagai Ketua Majelis Murobbiyah Wilayah Sulawesi Utara dan Sri Lestari,  S.Hut sebagai Ketua Pengurus Wilayah Sulawesi Utara. 
Dalam penyusunan PW Mushida Sulawesi Utara, tim formatur juga telah meminta restu kepada pihak DPW Hidayatullah Sulawesi Utara.
Sri Lestari, S.Hut memberikan sambutannya selaku Ketua PW terpilih periode 2020-2025. Beliau menuturkan perlunya dukungan dari seluruh pihak dan teman seperjuangan dalam mengemban amanah ini.
Menurutnya, janji Allah tentang kemenangan umat Islam di akhir zaman nanti adalah sesuatu yang pasti.
“Lalu pertanyaannya adalah, apa peran dan andil kita dalam kemenangan Islam nanti? Apakah kita akan menjadi salah satu pemain atau penonton saja?” tanyanya di hadapan para hadirin.
Allah tidak pernah memaksa kita untuk membela agama ini. Semua pilihan ada di tangan masing-masing. 
“Bukan Islam yang butuh kita, tapi sesungguhnya kita yang butuh dengan perjuangan Islam ini. Hidup ini pilihan, mau hidup di jalan dakwah atau jalan yang lain,” tambahnya.
Menurutnya, amanah lima tahun ke depan adalah sesuatu yang berat. Tetapi meskipun berat bukan berarti tidak bisa diangkat. 
Terakhir, beliau berpesan, bahwa muslimah hendaknya memaksimalkan peran sebagai daiyah dan memberikan teladan di rumah serta di masyarakat.
“Mushida Sulut ini mempunyai potensi yang besar untuk mampu berkarya dan berprestasi. Fa idza azzamta wa tawakkal ‘alallah, maka tugas kita adalah berusaha bekerja semaksimal mungkin dan hasilnya kita serahkan kepada Allah,” pungkasnya. 
Sebagai informasi, hingga kini, PW Mushida Sulawesi Utara telah memiliki tujuh PD. Di antaranya PD Adow Bolaang Mongondow Selatan, PD Bolaang Mongondow Utara, PD Ibolian Bolaang Mongondow induk, PD Lolak Bolaang Mongondow, PD Tomohon, PD Bitung, dan PD Palaes.
Musyawarah wilayah (Muswil) Muslimat Hidayatullah bukan hanya semata-mata menentukan ketua dan pengurus wilayah. Pelaksanaan Musyawarah Wilayah selain dalam rangka mengukuhkan pengurus baru dan menghasilkan kebijakan, forum ini juga diharapkan dapat mempererat ukhuwah dan meningkatkan semangat juang para kader demi mencapai visi misi Muslimat Hidayatullah. */Arsyis Musyahadah